Wednesday, December 2, 2015

iClay Cupcake Kit

Membeli DIY Kit dari clay di toko buku kesayangan seharga 130.000 hihihihi girangnya minta ampun.
Ini dia penampakannya packagingnya:



 Bagian belakang:


Isinya ada tiga buah clay (putih, merah dan biru), Cup untuk kue, cream dan kantongnya, dua deco warna merah dan cokelat, dan ujung kantong cream untuk membentuk cream



Percaya deh, kalian harus ekstra sabar untuk mencampur warna clay ini, karena clay nya super lengket. Nempel nempel di tangan dan elastis banget.
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menggunting tiga buah kertas di bagian belakang packagingnya. Fungsinya untuk memperkokoh cup kuenya.


Kemudian setelah tiga kertas tadi ditempel di dalam cup kue, masukkan kertas tidak terpakai yang diremas-remas ke dalam cup. Tujuannya untuk membuat pondasi atau dalamnya cupcake agar tidak terlalu banyak menggunakan clay.


Kemudian, mulai lah mencampur clay. Ini tahap paling susah dan aku gak sempat fotoin karena clay ada di seluruh jariku dan jadi gak bisa pegang kamera untuk foto tahap ini.

Ketika claynya sudah tercampur, saatnya ditaruh di atas cup.

Kira-kira seperti ini, tapi sayangnya yang warna ungu paling fail. Karena pondasi kertasnya kurang.




Lalu cupcake tinggal dihias deh! Begini hasil hiasanku, gak rapi tapi lumayan lah ya hahaha.



iClay ini keringnya gak terlalu lama kok, satu malam aja sudah kering. Dan hasilnya jadi ringaaaaaan banget. Beda sama clay yang lain. Walau mungkin beberapa orang lebih suka clay yang berat. Tapi aku lebih suka clay merk iClay ini karena gak perlu dipanggang. Cukup didiemin aja dia kering dengan sempurna.

Sampai jumpa di postingan selanjutnya. Terimakasih sudah berkunjung dan sempatkan membaca. :)


No comments:

Post a Comment

Komentar kalian akan masuk moderasi dulu jika kalian komen di postingan lama. Maka jangan khawatir, komentar kalian pasti akan aku baca. :)